Thursday, 10 September 2015
Tasawuf
Allah Ta'ala adalah sandaran dan tempat bergantung semua makhluk-Nya!
Dialah yang menciptakan semua makhluk-Nya dan menghidupkan mereka!
Dialah yang memberikan rezeki kepada mereka dan menolong hamba-Nya!
Semua sifat-sifat lainnya menunjukkan bahwa Dialah yang menjadi sandaran dan tempat bergantung bagi seluruh hamba-Nya.
Dengan demikian, hanya kepada-Nyalah manusia beribadah dan bermohon!
Barangsiapa yang tidak dapat memelihara penglihatannya, nescaya ia tidak akan dapat menjaga nafsunya!
Dan barangsiapa yg tidak dapat menjaga nafsunya, nescaya ia tidak akan dapat menjaga hatinya!
Dan barangsiapa yg tidak dapat menjaga hatinya, nescaya ia tidak akan dapat menjaga lidahnya!
Dan barangsiapa yg tidak dapat menjaga lidahnya, nescaya ia tidak akan dapat menjaga akhlaknya!
Dan barangsiapa yg tidak dapat menjaga akhlaknya, nescaya ia tidak akan dapat menjaga agamanya!
Dan barangsiapa yg tidak dapat menjaga agamanya, maka layaklah neraka ke atasnya!
— Imam Al-Ghazali
Janganlah engkau lupa kepada Allah sehingga tenggelam didalam lautan hawa-nafsumu dan nikmat duniawi!
بسم الله الر حمن الر حيم
Sesungguhnya Allah sengaja menjadikan dunia ini tempat kerosakkan dan sumber rusuhan, untuk menjemukan kau terhadap dunia.
Jauhkan dirimu dari tipuan dunia, nescaya Allah kasih kepadamu. Dan jauhkan dirimu dari hak-hak orang, nescaya disukai orang.
Tuhan yang mereka tanyakan itu adalah Allah dan Allah itu hanya satu!
Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu!
Dia tidak melahirkan dan tidak pula dilahirkan!
Tidak lahir dari-Nya, anak!
Dia juga tidak lahir dari sesuatu!
Allah Yang Maha Esa itu tidak ada yang menandingi atau menyamai-Nya!
Tidak ada satu pun yang setara, sepadan, semisal atau sebanding dengan-Nya!
Allah adalah nama Zat Pencipta alam ini, Zat yang wajib ada!
Pencipta alam semesta ini, yang wajib ada ini dipanggil Tuhan!
Melayunya, Tuhan. Arabnya Rabb atau Ilah!
Nama bagi Rabb atau Ilah atau Tuhan itu ialah Allah yang menunjukkan kesempurnaan!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment